Skip to main content

SMK Dari Jurusan Lain Tapi Ingin Masuk DKV? Gak Masalah!

Advertisements

Siapa aja nih yang mau masuk jurusan DKV tapi sebelum sebelumnya dari SMK yang sangat jauh sekali tentang DKV. Kami rasa cukup banyak ya. Dari kalian pasti bertanya tanya. Apa yang harus dilakukan ketika masuk jurusan dkv, apa yang akan dikerjakan dan macam macam pertanyaan lainnya. daripada kalian bingung yuk kita bahas sama sama.

library-849797_960_720-6194677

Untuk yang belum mempunyai dasar ataupun bakat di bidang ini, jangan khawatir, kalian akan di ajarkan dari awal dan dasar. Dari yang berfikir kritis akan diubah menjadi fikiran kreatif. Banyak teman kami dari SMK yang sangat jauh sekali dengan jurusan DKV, salah satu nya adalah farmasi, ataupun mesin. Tetapi bukan berarti mereka minder, bahkan mereka bisa lebih baik dari yang awal SMK nya jurusan DKV atau Multimedia itu sendiri.

Untuk kalian yang minat di dunia perdesainan tentu hal ini bukan jadi penghalang buat kalian. Asalkan kalian mempunyai tekad yang dalam dalam dunia ini, kami yakin kalian akan mampu mempelajari semua mata kuliah nya dengan mudah. Karena tekad yang kuat akan menghasilkan hasil yang mewah.

Tambahan nih buat kalian, zaman sekarang adalah zamannya kreatif. mengapa? karena kita mampu menghasilkan produk yang awalnya hanyalah sebuah angan angan menjadi nilai jual. Hanya bermodalkan fikiran kita mampu untuk menghasilkan sesuatu yang bisa berguna dan diperjual belikan. Hanya dengan konsep sekalipun kalian bisa menghasilkan modal lhoo.. Keren kan?

Advertisements

💬 Yuk beri pendapat dan komentarmu!

🔎 Masih punya pertanyaan terkait masalah desain dan DKV?

Gak usah insecure gitu dong. Yuk langsung ditanya aja ke grup Discord kita #PastiDijawab

Gabung Discord